Naik 52,08 Persen, Tol Cipali Dilintasi 81.175 Kendaraan
Naik 52,08 Persen, Tol Cipali Dilintasi 81.175 Kendaraan

Selasa, 06 Apr 2021 | 09:11:50 WIB - Oleh Administrator


JAKARTA, KOMPAS.com - Astra Tol Cipali mencatat, sebanyak 81.175 kendaraan yang melintasi Jalan Tol Cikopo-Palimanan (Cipali), Jumat (02/04/2021). General Manager Astra Tol Cipali Suyitno mengatakan, jumlah itu naik 52,08 persen dibandingkan lalu lintas (lalin) normal. "Kenaikan volume lalin Jumat (2/04/2021) meningkat sebesar 52,08 persen dibandingkan lalin harian di Tol Cipali dengan jumlah kendaraan yang melintas sebanyak 81.175 kendaraan," kata Suyitno dalam siaran pers, Sabtu (03/04/2021). Suyitno melanjutkan, Astra Tol Cipali siap melayani pengguna jalan yang melintas saat arus libur Paskah dan arus balik yang diprediksi terjadi Minggu (04/04/2021). Dia berharap, pengguna jalan dapat berkendara dengan hati-hati di beberapa ruas Tol Cipali yang saat ini sedang dilakukan peningkatan pekerjaan.

Hal ini dilakukan untuk memberikan kelancaran, keamanan, serta kenyamanan selama berkendara di jalan bebas hambatan berbayar itu. Astra Tol Cipali juga menyiapkan manajemen lalin apabila terjadi kepadatan seperti pemasangan water median barrier (WMB) dan rubber cone di depan Tempat Istirahat dan Pelayanan (TIP). Suyitno menjelaskan, pemasangan WMB dan rubber cone itu bertujuan untuk mencegah pengguna jalan parkir di bahu jalan sepanjang TIP yang mengakibatkan kemacetan. Selain itu, melaksanakan buka-tutup TIP apabila pengunjung sudah melebihi kapasitas dan terjadi kemacetan pada akses masuk. Pengguna jalan tol disarankan beristirahat di TIP berikutnya atau keluar di gerbang tol (GT) terdekat. Suyitno melanjutkan, pengguna jalan tol juga bisa mengisi Bahan Bakar Minyak (BBM) dan selanjutnya masuk kembali ke Tol Cipali dengan tarif yang sama. Astra Tol Cipali mengimbau kepada pengguna jalan untuk selalu menjaga kondisi kesehatan dan kendaraannya dengan memenuhi batas kecepatan. "Batas kecepatan sesuai ketentuan ini minimal 60 kilometer per jam dan maksimal 100 kilometer per jam. Namun, di saat kondisi hujan kecepatan maksimal 70 kilometer per jam," tutup Suyitno.