Selasa, 14 November 2023 DPUTR Kab. Pati melalui Bidang Sumber Daya Air bersama dengan Bappeda Kab. Pati telah melaksanakan Sidang ke 2 Komisi Irigasi Kabupaten Pati Tahun 2023 dengan agenda sidang pembahasan draft peraturan Bupati tentang Pedoman Pengaturan Pola Tanam dan Rencana Tata Tanam Tahun 2023/2024 yang akan direkomendasikan kepada Bupati Pati untuk ditetapkan menjadi Peraturan Bupati. Agenda sidang Komisi Irigasi tersebut sebagai bentuk komitmen Pemerintah Kabupaten Pati terkait keberlanjutan pengelolaan irigasi pasca selesainya kegiatan Integrated Participatory Development and Management Irrigation Program (IPDMIP) yang telah dilaksanakan pada tahun 2018-2022. Kegiatan tersebut dihadiri secara langsung oleh Bp. Drs Jumani (Sekda Kab. Pati) selaku penasehat Komisi Irigasi yang menyampaikan pesan kepada seluruh anggota komisi irigasi untuk dapat melaksanakan amanah yang diberikan agar ikut memajukan pengelolaan irigasi melalui wadah Komisi Irigasi.